ACARA KEBAKTIAN
PERJANJIAN PERKAWINAN/MENIKAH
ANDREW SEBASTIAN SIPAHUTAR-DINA MARIA TAMBUNAN
Sabtu, 14 September 2019 Pukul 11.00 WIB
I. Pra Ibadah
1.
Persiapan di ruang konsistori
(Kedua Calon Pengantin, Orangtua dan Majelis gereja berdoa bersama)
2.
Calon Pengantin dan keluarga
memasuki gedung gereja
II. I b a d a h (Pdt. Nikson Simangunsong)
1. Bernyanyi BN. HKBP No. 2: 1-2
Ku Mau Memuji Kau
Tuhanku (BL. 113) C=Do
1. ‘Ku
mau memuji Kau Tuhanku
Sebab
Engkaulah Allah yang benar
Penuhi
aku dengan Roh-Mu
Agar
jiwaku sungguh bergemar
Memuji
Yesus Kristus Putra-Mu
Atas
nyanyianku Kau berkenan
(Jemaat Berdiri)
3. Kepada
Yesus bawa daku
Agar
pada-Mu ‘ku dibimbing-Nya
Roh
kudus tuntunlah langkahku
Agar
tetap di jalan yang benar
Penuhi
damai roh dan jiwaku
S’lalu
gemar memuji nama-Mu
2. Votum - Introitus - Doa
(L:
Liturgis – J: Jemaat)
L: Di dalam
Nama Allah Bapa, dan Nama Anak-Nya
Tuhan Yesus Kristus dan Nama Roh Kudus yang menciptakan langit dan bumi.
J: Amin.
L: Tetapi haruslah engkau ingat
kepada TUHAN, Allahmu, Sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk
memperoleh kekayaan,
J: Dengan maksud meneguhkan perjanjian, yang
diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini.
L: Haleluya!
(Marilah kita berdoa:) Ya Tuhan Allah Bapa kami yang bertakhta
di surga, Kami berterima kasih kepada-Mu Tuhan, karena Tuhan membimbing kedua Calon
Pengantin untuk berjanji di hadapan Tuhan saat ini. Mereka berdua akan berjanji
untuk menerima pemberkatan perkawinan sesuai dengan kehendak Tuhan. Kami mohon
agar Tuhan berdiam dalam hati mereka, sehingga janji yang hendak mereka
ikrarkan diikat oleh kasih-Mu dan kehendak-Mu. Berkati mereka agar perkawinan
mereka kelak membawa sukacita dan kebahagiaan bagi mereka berdua, bagi keluarga
mereka, dan juga menjadi berkat bagi jemaat-Mu dan masyarakat luas. Di dalam
Nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa.
J: Amin.
(Jemaat Duduk)
3. Koor/VG/Solo:
4. Bernyanyi BN. HKBP No. 309: 1-2
Bersama
Yesus Tuhan (BL. 164) F=Do
1. Bersama
Yesus Tuhan. Lakukan tugasmu.
Jadikanlah
firman-Nya, pegangan hidupmu.
Tuhanlah
besertamu, siang atau malam.
Dalam
pekerjaanmu, berkat-Nya melimpah.
(Calon Pengantin
maju ke depan dan orangtua berdiri di tempat)
2. Tiap
pagi panggillah Tuhan Yesus Kristus
Agar
dalam bekerja Tuhan menolongmu
Akan
dilindungi-Nya kau setiap waktu
Akan
dihapuskan-Nya semua dosamu.
5. Membaca Naskah Ikat Janji Perkawinan
6. Klarifikasi dan Penegasan kepada:
6.1. Kedua Calon Pengantin
6.2. Orangtua Calon Pengantin
7.
Penandatanganan
Berita Acara
Ikat Janji Perkawinan
7.1.
Calon Pengantin Laki-laki dan Perempuan
7.2.
Orangtua Calon Pengantin Laki-laki dan Perempuan
7.3.
Saksi dari pihak Calon Pengantin Laki-laki dan
Perempuan
7.4.
Majelis Gereja Calon Pengantin Laki-laki dan Perempuan
7.5.
Pelayan Ikat Janji Perkawinan
7.6.
Pemberitahuan
8. Koor/VG/Solo:
9. Bernyanyi BN.
HKBP No. 652: 1
Tuhan Satukanlah Semua
F=Do
(Calon
Pengantin menuju altar)
1. Tuhan
satukanlah semua jemaat-Mu
Dengan ikatan
sempurna.
Tuhan satukanlah semua
jemaat-Mu
Dengan cinta
kasih-Mu.
Allah kita Esa. Raja Maha Mulia.
Tubuh Kristus Esa. Kita anggota-Nya.
10. Tukar Cincin
Calon Pengantin
Laki-laki:
Terimalah cincin ini sebagai simbol
kasih setiaku yang tidak akan berubah kepadamu.
Calon Pengantin
Perempuan:
Terimalah cincin ini sebagai simbol
kasih setiaku yang tidak akan berubah kepadamu.
(Calon
Pengantin kembali ke tempat duduk)
11. Koor/VG/Solo:
12. Bernyanyi BN. HKBP No. 766: 1
Janji
Yang Manis G= Do
1. Janji
yang manis: “Kau tak ‘Ku lupakan.”
Tiada
lagi takut dalam diriku.
Walau
gelap perjalanan hidupku,
T’rang
dari Tuhanku menyinariku.
Reff.: “Kau tidak ‘kan Aku lupakan.
Aku
membimbingmu, Aku menuntunmu.
Kau
tidak ‘kan Aku lupakan.
Aku
penolongmu, yakinlah teguh.
13. Khotbah: Amsal 24: 3-4
14. Bernyanyi BN.
HKBP No. 463: 1-3
Tuhan B’rikanlah
Berkat-Mu (BL. 312) Bes=do
(Persembahan I (Gereja) dan II (Sosial))
1. Tuhan
b’rikanlah berkat-Mu, demikian janji-Mu.
Curahkan
Roh-Mu Yang Kudus, puaskanlah hatiku.
Reff: Kuat kuasa-Mu, diamlah di hatiku.
Janganlah
hanya menetes,
Biar
tercurah penuh.
2. Jauhkan
dariku penghalang, terbukalah jalanku.
B’rikanlah
air kehidupan, menyegarkan hatiku.
Reff: Kuat kuasa-Mu, diamlah di hatiku.
Janganlah
hanya menetes,
Biar
tercurah penuh.
.....
Musik .....
3. Lihatlah
aku menunggu, ‘ku siapkan hatiku.
‘Ku
berserah kepada-Mu, hidupku t’lah Kau tebus.
Reff: Kuat kuasa-Mu, diamlah di hatiku.
Janganlah
hanya menetes,
Biar
tercurah penuh.
15. Doa Persembahan – Berkat
16.
(Menyanyikan:)
Amin, amin, amin.
III.
Kata Sambutan
mewakili keluarga kedua Calon Pengantin
IV. Bersalaman
(Calon Pengantin berdiri di depan Altar menghadap
jemaat)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar